Sindikasi techno.okezone.com: Bumi Pernah Punya Dua Bulan?

Changes are afoot at Blogtrottr!
By popular request, we're bringing in paid plans with some cool new features (and more on the way). You can read all about it in our blog post.
Sindikasi techno.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Techno // via fulltextrssfeed.com
Bumi Pernah Punya Dua Bulan?
Jul 8th 2013, 10:20

CALIFORNIA – Ahli astronomi dari University of California di Amerika Serikat (AS) mengatakan, Bumi ternyata pernah memiliki dua Bulan. Satu ukurannya lebih kecil dan hanya berumur beberapa jutaan tahun, sebelum akhirnya hancur karena bertabrakan dengan Bulan yang ada saat ini.

Teori ini dikemukakan oleh seorang Profesor bernama Erik Asphaug yang akan memaparkan lebih detilnya dalam konferensi tentang bulan pada September mendatang di Royal Society, California, AS.

"Bulan kedua hanya berlangsung selama beberapa tahun sebelum bertabrakan dengan Bulan yang kita lihat selama ini. Bulan kedua itu mengorbit pada Bumi dengan kecepatan dan jarak yang sama," ungkap Profesor Asphaug.

"Peristiwa tabrakannya Bulan kedua itu disebabkan karena kuatnya gravitasi dari Bulan yang kita lihat untuk menariknya hingga bersatu," lanjutnya, seperti dikutip dari Telegraph, Senin (8/7/2013).

Dalam pernyataannya ke harian Sunday Times, ia memaparkan bahwa Bulan yang saat ini nampak di langit malam merupakan gabungan dari sisa-sisa hasil tabrakan dengan Bulan kedua milik Bumi yang berukuran lebih kecil. Bulan kedua itu disinyalir memiliki ukuran sepertigabelas dari Bulan asli.

Diduga, Bumi dan Bulan terbentuk pada 30-130 tahun setelah kelahiran tata surya yakni pada 4,6 miliar tahun yang lalu. Bahkan para ilmuwan dari Harvard mengemukakan teori yang menyebutkan, Bulan pernah menjadi bagian dari Bumi sebelum akhirnya bertabrakan dengan benda luar angkasa lainnya. (amr)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

Related Posts: