Kebiasaan yang Mempercepat Penuaan

Kebiasaan yang Mempercepat Penuaan - Banyak orang saat ini yang menginginkan awet muda. Segala macam cara dan metode pun dilakukan untuk menghambat datangnya penuaan tersebut. Gaya hidup dan pola istirahat yang tidak teratur serta tuntutan kehidupan yang sangat menghimpit bisa jadi mempercepat datangnya penuaan atau sering disebut penuaan dini. Nah, penuaan yang datang lebih dini inilah yang menjadi masalah besar bagi masyarakat yang hidup pada era modern ini.

Sobat Zona Kecantikan Wanita semuanya, penuaan dini sering timbul karena berbagai kebiasaan yang membuat badan menjadi tidak sehat. Salah satunya adalah kebiasaan mengonsumsi makanan atau minuman yang tidak bagus untuk kesehatan badan. Misalkan saja kerap minum minuman  beralkohol. Kebiasaan yang mempercepat penuaan dini yang lain adalah kebiasaan kita yang terkena asap rokok. Baik perokok aktif ataupun perokok pasif mempunyai risiko tinggi mengalami penuaan dini karena keberadaan asap rokok. Asap rokok ini bisa menyedot vitamin C dalam tubuh. Padahal, vitamin C inilah yang melembapkan dan mengenyalkan kulit. Akibatnya, kulit kita jadi kering dan berkerut.

                                            Kebiasaan yang Mempercepat Penuaan

Kita sering terkena sinar matahari secara berlebihan, yang paling utama ketika sinar tersebut langsung mengenai kulit kita perlindungan, adalah juga termasuk kebiasaan yang mempercepat penuaan dini. Sinar matahari adalah radikal bebas yang bisa menyebabkan berbagai macam masalah pada kulit yang pada akhirnya akan menimbulkan penuaan dini, belum lagi sinar UV yang membahayakan untuk kulit kita. Dengan adanya paparan sinar matahari, kulit kita dapat menjadi belang dan berbintik-bintik. Bintik-bintik ini akan berubah menjadi noda cokelat di kulit. Selain itu, sinar matahari juga bisa mengakibatkan kulit menjadi berkerut, kendur, bahkan berisiko menyebabkan kanker kulit.

Olahraga. Biasanya orang mempunyai pikiran bahwa kurang dalam olahraga bisa menjadikan orang gemuk, serta dan tidak sehat. Memang tidak salah. Namun, di samping itu, kurangnya olahraga tidak hanya membikin orang jadi kegemukan, namun juga membuat seseorang lebih cepat mengalami penuaan dini. Olahraga akan menjadikan peredaran darah akan menjadi lebih lancar. Dengan kata lain, kurangnya olahraga akan membuat peredaran darah dalam tubuh menjadi tidak lancar dan hal ini sangat tidak baik untuk kulit.

Kebiasaan begadang  tiap malam adalah juga termasuk salah satu yang menyebabkan seseorang mengalami penuaan dini lebih cepat. Mata panda dan kantung mata bisa saja timbul di wajah ketika kita kurang tidur. Disamping itu, ketika kurang tidur kita akan kelihatan lesu dan lelah, dan kita lebih gampang mengalami stres. Padahal, stres adalah kebiasaan yang juga paling berperan dalam mempercepat proses penuaan dini. Stres akibat tekanan, akibat kelelahan, hingga akibat kurang tidur bisa menjadikan ekspresi muka kita akan tegang dan tidak rileks. Selain hal tersebut, saat kita stres, tubuh kita pun akan merasa stres. Hal ini tentu memicu terjadinya penuaan dini.

Nah, sobat Zona Kecantikan Wanita semuanya itulah bermacam-macam kebiasaan yang mempercepat penuaan dini terhadap manusia. Maka dari itu jika sobat ingin tidak cepat tua, segera tinggalkan kebasaan diatas yang mungkin sobat pernah lakukan. Semoga bermanfaat dan jangan lupa baca juga artikel tentang  kebiasaan buruk yang mendatangkan jerawat.