Tempo.co News Site: Samsung Galaxy Mega Dipasarkan di Indonesia

Tempo.co News Site
daily news from tempo.co // via fulltextrssfeed.com
Samsung Galaxy Mega Dipasarkan di Indonesia
Jul 12th 2013, 08:40

TEMPO.CO, Jakarta -– Produsen gadget Korea Selatan, Samsung kembali meluncurkan varian ponsel cerdas terbarunya yang diberi nama Samsung Galaxy Mega. Perangkat ini tersedia dengan dua tipe, yaitu Galaxy Mega dengan lebar layar 6.3 inci dan 5.8 inci.

Vice President for Mobile and IT Samsung Indonesia, Andreas Rompis mengatakan, keduanya sudah tersedia mulai pekan ini. "Mudah-mudahan di akhir pekan, sudah bisa dijumpai di seluruh gerai resmi di seluruh Indonesia," ujarnya semalam di Jakarta, Kamis 11 Juli 2013.

Galaxy Mega dibekali prosesor Snapdragon 400 dengan Quad Core 1.7 Ghz Dual Krait dan dijalankan dengan sistem pengoperasian Android Jelly Bean. Memori ponsel ini berkapasitas 16 Gb yang dapat diupgrade hingga 64 Gb dengan kecepatan RAM 1.5 Gb.

Layarnya menggunakan jenis SC-LCD dengan resolusi 1.280 x 720 piksel dengan 233 ppi. Dua kamera yang melengkapi perangkat ini terdiri dari kamera belakang dengan resolusi 8 megapiksel dan kamera depan 1.9 megapiksel.

Ponsel ini dapat terhubung dengan koneksi GPS, Bluetooth, dan Wi-Fi. Adapun baterai yang digunakan berjenis 3.200 mAh. Fitur lain yang ditawarkan adalah Watch ON yang digunakan sebagai remote control dengan koneksi infrared. Satu unit Galaxy Mega 6.3 dijual Rp 5,5 juta.

Berikutnya adalah Galaxy Mega 5.8 yang menggunakan prosesor BCM28155G Dual Core 1.4 Ghz dengan sistem pengoperasian Android Jelly Bean. Memori ponsel ini dapat menampung data sebanyak 16 Gb yang dapat diupgrade hingga 64 Gb dengan kecepatan RAM 1.5 Gb.

Layar ponsel ini memiliki resolusi 960 x 540 piksel dengan 190 ppi. Terdapat kamera belakang dengan resolusi 8 megapiksel dan kamera depan 1.9 megapiksel yang melengkapi Galaxy Mega 5.8.

Ponsel ini mendukung pemakaian MicroSIM ganda yang dapat terhubung dengan jaringan GPRS, EDGE, dan HSDPA. Perangkat didukung dengan koneksi GPS, Bluetooth, dan Wi-Fi.

Baterai yang digunakan ponsel ini berjenis 2.600 mAh. Satu unit Galaxy Mega 5.8 dibanderol Rp 4,5 juta per unitnya.

Andreas mengatakan, target konsumen Galaxy Mega adalah anak muda penggemar gadget. "Ini untuk orang-orang dengan kebutuhan smartphone sekaligus tablet yang tinggi," kata dia.

Sebelumnya Samsung juga telah melempar tiga jenis tabletnya sekaligus, yaitu Galaxy Tab 3 berukuran 7 inci, 8 inci, dan 10.1. Menurut Andreas diluncurkannya berbagai gadget secara serempak karena kebutuhan pasar yang tinggi akan ponsel pintar dan tablet. "Apa yang diminta konsumen kami sediakan," katanya.

SATWIKA MOVEMENTI

Topik Terhangat:
Ramadan
| Bursa Capres 2014| Ribut Kabut Asap| Tarif Progresif KRL| Bencana Aceh

Baca juga:
Lenovo Kini Jadi Produsen PC Terbesar Dunia

LG Akan Luncurkan Ponsel Tertipis 2,2 Milimeter

Gunung Padang Diduga Lebih Tua dari Piramida Mesir

Begini Cara Astronaut Keramas di Angkasa

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

Related Posts:

  • MULOK BAHASA INGGRIS SD YANG MERANAWajah-wajah polos anak -anak didik SDN Sberuk Tulis Batang Bahasa Inggris di SD seharusnya ditangani oleh yang memang ahli di bidang Bahasa Inggris. Kenapa saya katakan demikian? Anda tahu Pendidikan dasar, pendidikan ya… Read More
  • Cara Membuat Shampo Dengan Bahan Dasar TelurCara membuat sampo-Lihat  saja beberapa produk sampo yang memasukkan unsur telur sebagai bahan utamanya. Ternyata membuat sampo dan kondisioner yang berbahan dasar telur tidak sulit, karena Anda bisa membuatnya sendiri d… Read More
  • Pasang Kotak AdminCara Pasang Kotak Admin Dibawah Posting Blogger  - Banyak cara untuk membuat tampilan blog menjadi lebih baik dan komunikatif. Salah satunya adalah dengan membuat/memasang kotak admin dibawah postingan yang berisikan ket… Read More
  • Cara Membuat Shampo AlamiSampo Rambut-Beberapa hari yang lalu, ada pengunjung blog Asal-Asalan (baca: ASALngalorngidul) yang bertanya tentang cara membuat shampo alami. Sebuah masukan yang sangat bagus untuk mengembangkan blog yang hanya asal-asalan … Read More
  • SD NEGERI SIBERUK PHOTOSDewan Guru dan Staff SDN SiberukSiswa SD Siberuk sedang mempersiapkan lombaPenerimaan Bantuan Beasiswa siswa miskin SDN Siberuk Tahun 2009Kegiatan Kemah Kwarcab Tulis di Lapangan Desa SiberukGenteng beterbangan saat terjadi a… Read More