Tempo.co News Site: Pengembang Game Merasa Kecewa Dengan Nintendo WiiU

Tempo.co News Site
daily news from tempo.co // via fulltextrssfeed.com
Pengembang Game Merasa Kecewa Dengan Nintendo WiiU
Jul 10th 2013, 07:55

TEMPO.CO, Jakarta - Manajemen perusahaan pengembang game Electronic Arts (EA) kecewa dengan penjualan game pada konsol Nintendo Wii U. Chief Operating Officer EA, Peter Moore, mengatakan perusahaanya tidak memiliki game baru untuk konsol itu.

Padahal saat peluncuran, EA menyediakan empat game khusus untuk dimainkan di Nintendo. "Jika melihat penjualannya, kami kecewa," kata Moore, seperti dikutip CNET, Rabu 10 Juli 2013. "Kami harus berhitung dalam mengalokasikan sumber daya kami dalam membuat game."

Manajemen Nintendo memang mengakui jika penjualan konsol itu lebih "lunak" dibandingkan target internal. Namun dengan adanya game baru seperti The Legend of Zelda dan Luigi, manajemen berharap kondisi permintaan bakal meningkat.

Sejak diluncurkan menjelang akhir tahun lalu, penjualan Nintendo Wii U sulit mencapai 100 ribu unit perbulan. Sedangkan konsol pesaingnya yaitu Xbox 360 dan Sony PlayStation 3 telah melampaui angka itu.

Dengan bakal keluarnya konsol terbaru Microsoft dan Sony menjelang akhir tahun ini, maka tekanan kepada Nintendo semakin besar. Apalagi pengembang game besar lainnya, Activision juga tidak membuat game untuk Wii U.

Pengembang lainnya yaitu Ubisoft, yang meluncurkan game ZombiU pada peluncuran WiiU, juga mengambil langkah menunggu. Menurut manajemen Ubisoft, penjualan game pertama mereka itu belum menguntungkan secara profit.

CNET | BUDI RIZA

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

Related Posts:

  • True Friend (Sahabat Sejati)Seorang Putri sedang bermain di sekeliling taman.Tiba-tiba, seseorang datang.Dia adalah seorang pangeran yang memiliki wajah yang buruk.Sang Pangeran bertanya kepada Sang Putri,"Putri... Maukah engkau menjadi temanku?"Sang Pu… Read More
  • Kiat Menangkal Konten Seksual di Ponsel AnakJakarta - Peredaran konten seksual di ponsel atau yang lebih dikenal dengan istilah sexting memang bisa 'meracuni' siapa saja, tak terkecuali anak-anak.Sebelum pikiran buah hati kita menjadi tercemar dengan kata-kata atau gam… Read More
  • 11 Kelemahan yang Kerap Tidak Disadari Admin Jaringan (Tips & Trik)Ancaman pembobolan ke dalam sistem jaringan tak hanya bersumber dari para peretas, orang dalam alias staf perusahaan itu sendiri pun bisa melakukannya.Tentu saja hal ini membutuhkan suatu kesigapan dari seorang admin untuk me… Read More
  • A Beautiful Winged AnimalPada waktu siang hari aku bermain sebuah layang-layang.Layang-layangku terbang tinggi di atas angkasa.Sesuatu yang asing datang mendekati layang-layangku.Benda itu kecil, berwarna-warni, dan cantik.Benda itu terlihat seperti … Read More
  • Markas Cracker Terbesar di DuniaWashington - Serangan cyber oleh para cracker semakin bergejolak di dunia maya. Biro sekuriti Symantec coba menganalisis dari mana para cracker ini menjalankan aksinya dan hasilnya, mereka menobatkan sebuah kota di China seba… Read More