Tempo.co News Site: BlackBerry A10 Akan Jadi Incaran Gamers?

Tempo.co News Site
daily news from tempo.co // via fulltextrssfeed.com
BlackBerry A10 Akan Jadi Incaran Gamers?
Jul 11th 2013, 07:35

TEMPO.CO, Ontario - BlackBerry dilaporkan akan merilis ponsel cerdas yang lebih besar dan lebih tangguh, yaitu BlackBerry A10. Menurut laporan yang dilansir oleh situs BGR, BlackBerry A10 akan hadir dengan layar 5 inci dengan tampilan Super AMOLED. Tampilan handset ini sekilas mirip dengan ponsel cerdas Samsung Galaxy S4.

BlackBerry A10 ditenagai prosesor dual-core dan RAM 2GB. Tapi, BlackBerry dilaporkan tengah mengupayakan prosesor quad-core agar baterai bisa lebih tahan lama.

Dengan perubahan prosesor itu diharapkan juga BlackBerry A10 menjadi perangkat yang unggul untuk bermain game. BlackBerry berencana agar pada saat diluncurkan nanti, A10 muncul dengan kapabilitas game yang tinggi. Meski saat ini belum tersedia game library pada perangkat itu.

BlackBerry A10 disebut-sebut akan diluncurkan pada November 2013. A10 akan menjadi smartphone terakhir dari jajaran ponsel BlackBerry 10 selama 2013.

BlackBerry telah bekerja keras untuk mengatasi persaingan di pasar ponsel cerdas. Mengimprovisasi BlackBerry A10 sebagai ponsel gaming mungkin belum cukup, tapi setidaknya akan membuat A10 setara dengan smartphone lainnya.

THE VERGE | APRILIANI GITA FITRIA

Berita terpopuler:
Google Maps dengan Navigasi Hadir di Indonesia 

Samsung Tantang iOS dan Android

Cina Berhasil Membuat Kamera 100 Megapixel

Google Maps Bisa Pantau Kemacetan Lalu Lintas


You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

Related Posts:

  • Cara Membuat Scroll Bar pada Postingan BlogAssalamualaikum Wr. Wb.Selamat berjumpa lagi kawan-kawan semua, pada postingan kali ini Bang Dayat akan membahas tutorial ringan tentang blogger yaitu Cara Membuat Scroll Bar pada Postingan Blog, kenapa saya share tutorial … Read More
  • Cara Membuat Banner Animasi OnlineSelamat malam kawan-kawan semua, pada kesempatan kali ini Bang Dayat akan share Cara Membuat Banner Animasi Online, setelah sebelumnya saya telah share Cara Menambahkan Add Gadget diatas/bawah Header, kemarin saya mencari-… Read More
  • Jenis Makanan yang bisa membantu untuk berhenti MerokokJenis Makanan yang bisa membantu untuk berhenti Merokok - Para perokok menyadari bahaya merokok dan di antara mereka banyak yang ingin benar-benar berhenti. Namun, banyak dari mereka yang mencoba berhenti, hanya sedikit yang … Read More
  • Kata Cinta Yang KeduaAwal aku masuk kuliah selama beberapa hari menjalani penyiksaan yang begitu pahit oleh senior yang kejam dan jahat. Dengan berkendaraan bus yang penuh sesak, ku masuki bus itu dengan sedikit hati hati, ku duduk di sebuah temp… Read More
  • Cerpen Remaja "Tinggal Kenangan"Hari ini hari minggu, gak seperti biasanya pagi-pagi gini Anton udah main ke rumah ku."ada apa Ton, tumben jam 7 libur-libur udah bangun". tanyaku sambil meledek. "yee,, enak aja kamu kali yang biasanya belum bangun. gini ner… Read More