Whitbread mengklaim bahwa hotelnya akan menjadi hotel pertama di Inggris yang memungkinkan para tamunya mengendalikan seluruh layanan yang ada di hotel dengan menggunakan ponsel. Mulai dari memesan dan check in secara online, mengatur suhu kamar dan penerangan dapat dilakukan tamu sebelum memasuki ruangan.
Setelah masuk dalam ruangan, para tamu juga dapat memilih saluran televisi atau radio sesuai keingginan serta dapat memindahkan konten streaming secara langsung dari ponsel atau tablet ke televisi 40 inci. Mau memesan sesuatu, cukup perintahkan aplikasi layanan all-in-one ini.
Whitbread berencana membuka lima smart hotel lainnya di Inggris dalam kurun waktu tiga tahun mendatang dengan menyediakan sekitar seribu kamar dan terus berekspansi ke 40 lokasi lainnya pada tahun 2018.