CALIFORNIA - Microsoft mengumumkan akan memensiunkan platform MSN TV, yang mengoneksikan set-top-box dengan televisi dan web.
Layanan yang dibesut Steve Perlman ini dikeluarkan Microsoft pada 1997 dengan banderol USD425 juta. Demikian dikutip dari TechRadar, Senin (8/7/2013).
Platform ini dilepas dengan paket penjualan yang terdiri dari keyboard dan remote control, yang memungkinkan pelanggan bisa mengakses web, email, messenger, melihat foto, mendengarkan radio dan masih banyak lagi.
Kini setelah 16 tahun, taknologi ini sudah tergantingkan dengan kehadiran konsol Xbox 360 dan Mediaroom IPTV yang menyuguhkan layanan yang sama. Rakasa piranti lunak akan memensiunkan layanan pada 30 September 2013. (fmh)