KOMPAStekno: Dicuri, Sony Xperia Bisa Dilacak dan Diformat

Changes are afoot at Blogtrottr!
By popular request, we're bringing in paid plans with some cool new features (and more on the way). You can read all about it in our blog post.
KOMPAStekno
News and Service // via fulltextrssfeed.com
Dicuri, Sony Xperia Bisa Dilacak dan Diformat
Jul 7th 2013, 07:43

oik yusuf/ kompas.com
Sony Xperia Z Ultra

KOMPAS.com - Sony mengumumkan telah merilis secara global sebuah fitur yang dinamakan "My Xperia". Fitur ini mirip dengan layanan "Find My Phone" buatan Apple yang memiliki fungsi membantu penggunanya menemukan ponsel yang hilang atau dicuri.

Layanan ini dapat diakses melalui situs web myxperia.sonymobile.com. Dikutip dari Pocket-Lint, Minggu (7/7/2013), untuk login ke layanan ini, pengguna cukup menggunakan akun Google.

Melalui situs ini, selain dapat digunakan untuk mencari lokasi ponsel, pengguna juga dapat mengeluarkan notifikasi suara pada ponsel, mengunci ponsel, dan menghapus data internal maupun eksternal.

Nantinya layanan tersebut akan dirilis ke perangkat Xperia keluaran tahun 2012 dan 2013, yang sudah menggunakan Android 4.0 Ice Cream Sandwich atau lebih baru.

Layanan My Xperia untuk pertama kalinya diperkenalkan pada awal tahun 2013 ini. Saat itu, layanan tersebut baru bisa dinikmati oleh pengguna Xperia Acro S yang berdomisili di wilayah Eropa Utara.

Apple juga menawarkan layanan yang sama dengan My Xperia melalui fitur Find My Phone. Selain itu, terdapat juga beberapa aplikasi yang terdapat di App Store dan Google Play Store yang juga menawarkan layanan yang serupa. Beberapa anti-virus perangkat mobile juga sudah memiliki kemampuan yang tidak jauh berbeda.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions