Foto di atas diambil dari sebuah forum komunikasi para pendidik TK dan PAUD yang banyak diikuti juga oleh para ibu rumah tangga. Forum ini namanya “FORUM TK dan PAUD”. Anda bisa klik di SINI untuk bergabung, tapi jangan lupa aktifkan Facebook anda. Dalam waktu 1 hari, sudah ada lebih dari 20 orang yang nge-likes foto di atas. Banyak para orang tua dan pendidik anak usia dini terkagum dengan karya yang dibuat anak-anak di atas. Sepintas, bahan-bahan yang digunakan untuk membuat karya dengan tema “rumah” di atas terkesan mahal. Namun tahukah anda bahwa bahan-bahan yang digunakan untuk membuat karya di atas sangatlah murah dan mudah didapatkan. Penasaran?
Kak Weidhan Miyah, seorang pendidik PAUD yang berkarya di PKBM Tunas Bangsa, mengungkapkan bahwa bahan-bahan yang digunakan untuk membuat rumah dan pemandangannya adalah origami, kertas karton, dan lem. Wow… Luar biasa bukan? Tentu anda penasaran dengan cara pembuatannya kan? Silakan anda dapatkan infonya langsung dari kak Weidhan Miyah, dengan klik di SINI (jangan lupa, aktifkan akun Facebook anda terlebih dahulu).
Silakan Mempublikasikan Karya-karya Saya dengan mencantumkan: Karya Kak Zepe, lagu2anak.blogspot.com