Sensasi Masakan Khas Sunda

Sensasi Masakan Khas Sunda » The FIM Site kali ini akan sedikit berbagi info mengenai Sensasi Masakan Khas Sunda. Sunda tidak hanya terkenal hanya pada segi budayanya saja namun juga banyak ragam yang terkenal pada daerah ini. Salah satu yang menjadi primadona dari kekhasan budaya sunda adalah kulinernya. Banyak kuliner yang tersedia jika Anda berkunjung ke daerah wisata yang khususnya Bandung, Bogor dan sebagainya. Namun yang menjadi sorotan saat ini adalah Bandung.

Di daerah ini berkembang secara cepat dari segi budaya hingga kuliner yang disesuaikan dengan perkembangan jaman. Salah satunya adalah kuliner sunda yang telah berkembang mengikuti kebutuhan para pecinta masakan sunda yang bercita rasa tinggi. Dan karenanya banyak masakan-masakan khas sunda bertaburan saat ini. Namun yang perlu Anda ketahui tidak semua rumah makan yang menyediakan masakan sunda yang memiliki cita rasa khas sunda sebagaimana mestinya.

 
Namun Anda tidak perlu khawatir karena pasti ada masakan yang menyajikan masakan khas sunda yang memiliki ciri khas yang unik dan bercita rasa sunda yang salah satunya adalah Raja Sunda Restaurant. Salah satu masakan khas sunda yang mampu menggoda lidah Anda adalah bebek crispy. Dengan diolah secara alami dengan gaya masak khas sunda membuat masakan ini terasa lebih nikmat dibanding dengan pembuatan versi lainnya. Aroma yang keluar pasti akan membuat Anda ingin segera mencicipinya.

Masakan yang menggunakan bahan baku asli bandung yakni bebek enak bandung ini pun memiliki bentuk crispy sehingga Anda akan sedikit menikmati kelezatan gulirnya. Kebetulan saya pun pernah mencoba makanan khas sunda ini. Benar-benar gurih hingga membuat saya ingin mencobanya terus namun sayang seribu sayang saya tidak sempat mengabadikan peristiwa itu karena saya sedang tidak membawa kamera foto. Makanan ini sendiri dibuat dari bebek goreng yang dibalut dengan tepung ala Raja Sunda Restaurant.

 
Keunikan lain yang diberikan dari kenikmatan makanan ini adalah suasana untuk menikmati makanan ini. Anda mungkin berpikir bahwa makanan ini hanya semata makanan bebek goreng yang dibalut dengan tepung hingga memiliki bentuk bebek crispy namun itu semua tidak benar karena jika Anda benar-benar pecinta masakan nusantara pasti Anda akan merasakan beda dengan makanan ini terlebih jika Anda menyantapnya pada suasana rumah makan sunda yang kental.

Bagi Anda yang seorang pecinta kuliner bisa segera mencoba bebek enak bandung ala bebek crispy dengan khas sunda yang begitu kental hingga sampai sensasi kenikmatan yang tiada duanya.