AS Hibahkan F-16, Hillary: Itu Dukungan AS untuk Keamanan Indonesia


Jakarta Indonesia akan mendapatkan tambahan pesawat tempur F-16 dari Amerika Serikat. Menteri luar negeri AS, Hillary Clinton menilai hibah tersebut sebagai bentuk dukungan konkret AS terhadap keamanan Indonesia.

"Kami mendukung keamanan Indonesia dan kami percaya Indonesia memiliki hak untuk meningkatkan keamanannya," kata Hillary.

Hal tersebut disampaikan Hillary dalam Press Konferensi acara kunjungan kerjasama Amerika-Indonesia di Gedung Pancasila Kementeriaan Luar Negeri, Jalan Pejambon, Jakarta, Senin (3/9/2012).

Hillary menambahkan, Amerika dan Indonesia bekerjasama dalam bidang keamanan. Amerika percaya Indonesia bisa melangkah maju untuk melindungi warganya.

"Kami bekerjasama dari berbagai isu seperti terorisme," ujarnya.

Seperti diketui, Indonesia akan mendapatkan tambahan pesawat tempur F-16 dari Amerika nanti. Dengan begitu jumlah pesawat temput miilik Indonesia akan bertambah tiga kali lipat dari jumlah sekarang.

Menteri Pertahanan Purnomo Yusgianto tidak bisa menjelaskan berapa total F-16 yang akan diterima dari pemerintah Amerika Serikat. "Sesuai kode etik militer, kita tidak boleh menyebut berapa jumlah pesawat tempur kita," kata Purnomo.


Related Posts:

  • Keajaiban Angka 1,618 dan Kota MekahKota Mekah telah di perintahkan sebagai arah bersujud, tempat yang menakjubkan bagi milyaran umat islam dan Mekah adalah tempat sekaligus pusat tersuci agama islam di dunia. Pada hari ini tepatnya di postingan ini kalian akan… Read More
  • Promo Tiket Pesawat Via Facebook Berbuah BencanaVirginia Beach - Maksud hati menggelar promosi tiket lewat Facebook, maskapai Southwest Airlines malah menuai hujatan dari para traveler. Situs promosi ini menyedot uang para traveler sampai 20 kali lipat dari kartu kredit… Read More
  • 10 Situs Islam Terkenal di IndonesiaKumpulan Website Islam Terbaik Berbahasa Indonesia. Website Islam ini mungkin dapat membantu kalian semua untuk mencari hal hal yang berbau islami. semua situs ini merupakan versi dari situs :  Artikel Islami : … Read More
  • Membuat e-KTPAssalamualaikum Wr. Wb.Kemarin baru saja saya selesai mendaftar untuk pembuatan e-KTP atau KTP elektronik, setelah mengantri beberapa saat bersama para penduduk yang ada di daerah saya, akhirnya sampai juga giliran saya adapu… Read More
  • 4 Proyek Bandara Baru di Indonesia Tahun 2012Pada tahun 2012 ini, pemerintah berencana membangun 4 bandar udara (bandara) baru. Pembangunan proyek ini disebabkan karena bandara yang lama sudah melebihi kapasitas atau di tempat yang berpotensi tersebut belum memiliki … Read More