Lorenzo: Kemenangan yang Manis


Jorge Lorenzo. (Foto: Daylife)
LE MANS - Pembalap Yamaha Factory Racing, Jorge Lorenzo, sukses menempati podium pertama  dalam seri MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans, Minggu (20/5/2012). Lorenzo mengaku bila kemenangan di seri ini sangatlah momen yang manis baginya.

Seperti diketahui, Lorenzo harus memulai start balapan dari posisi keempat, namun penampilannya yang agresif membuatnya berhasil meraih posisi terdepan. Dalam balapan yang berlangsung dalam trek basah itu, Lorenzo berhasil mendominasi jalannya balapan.

Bahkan, Valentino Rossi dan Caser Stoner yang berada di belakangnya tak mampu menyusulnya karena selisih waktu yang cukup jauh. Hingga pada lap terakhir dirinya memastikan diri sebagai juara pertama di ajang MotoGP Prancis ini.

Kemenangan yang diraih oleh pembalap asal Spanyol ini cukup membuatnya senang. Hal ini tak terlepas dari jalannya balapan yang sedikit sulit karena trek lintasan yang basah dan membuat dirinya harus tetap waspada dan konsentrasi penuh.
“Rasa dari kemenangan kali ini sangatlah manis. Balapan saat kondisi lintasan kering sudah sulit dan ketika lintasan berubah menjadi basah tentunya akan lebih sulit," ungkap Lorenzo seperti dilansir Autosports, Senin (21/5/2012).

“Balapan terasa berjalan sangat lama dan benar-benar sulit untuk tetap terus konsentrasi. Anda perlu mengingat tikungan mana saja yang licin di setiap lap, jika lupa anda bisa dengan mudah tergelincir," sambungnya.

Dengan kemenangan ini Lorenzo berhasil meraih dua kemenangan di musim 2012, setelah sebelumnya juara di seri MotoGP Qatar. Lorenzo berhasil berada di puncak klasemen dengan raihan 90 poin, menyingkirkan Stoner yang hanya memiliki 82 poin saja. 

Related Posts:

  • 7 Maskapai yang TerbaikPesawat adalah alat transportasi udara yang tidak asing lagi bagi kita yang sering melakukan perjalanan jauh. beragam maskapai yang di tawarkan dengan harga yang berbeda pula dalam hal ini harga mahal bukan berarti pelayanan … Read More
  • Pesona Raja AmpatPenasaran akan keindahan Raja Ampat yang kata orang sangat indah sekali mendorong hati Bang Dayat untuk googling mencari informasi tentang Raja Ampat ini, dari situs yang saya temui menjelaskan sebagai berikut. Kabupaten Raja… Read More
  • Daftar Korban Fokker yang DipulangkanKorban jatuhnya pesawat Fokker 27 akan dipulangkan ke kampung halaman masing-masing. Jenazah korban akan dipulangkan dengan menggunakan dua pesawat Hercules.Dua pesawat Hercules yang akan diberangkatkan adalah pesawat tipe… Read More
  • Kini Jantung Janin Bisa Dipantau dengan Bluetooth Jakarta, Biasanya dokter mengecek jantung bayi yang belum lahir atau janin dengan menggunakan stetoskop. Namun seiring berjalannya waktu, sistem pemantauan detak jantung janin dengan menggunakan jaringan bluetooth. Alat … Read More
  • Skandal Seks Guncang Angkatan Udara ASWASHINGTON - Sebuah penyelidikan yang dilakukan oleh Angkatan Udara (AU) Amerika Serikat (AS) menyebutkan, terdapat sekira 31 kasus pelecehan seksual yang dialami oleh kadet perempuan. Pelecehan seksual ini dilakukan oleh … Read More